January 19, 2025 | BPS Activities
Halo #SahabatData 👋🏻
Pada Hari Selasa (14/01/2025), BPS Kabupaten Kepulauan Mentawai melaksanakan kegiatan Pembukaan Pelatihan Petugas Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) Maret dan Survei Ekonomi Rumah Tangga Triwulanan (Seruti) 2025. Pembukaan ini dibuka langsung oleh Kepala BPS Kabupaten Kepulauan Mentawai, Bapak Eriwarman, S.E. Pelatihan ini dilaksanakan selama 3 hari efektif secara Offline (14 - 16 Januari 2025) di Hotel Bunda Padang dan dipandu oleh satu Instruktur Nasional, Ibu Kwinta Rahmidatul Nanda, S.Tr.Stat.
Kegiatan Susenas dilaksanakan dua kali dalam setahun, yaitu pada bulan Maret dan September. Data yang dikumpulkan melalui Susenas mencakup berbagai aspek sosial ekonomi, seperti: Pendidikan, Kesehatan, Pengeluaran rumah tangga, Sandang, Pangan, Papan, Keamanan, Kesempatan kerja. Data Susenas digunakan untuk: Mengevaluasi kemajuan program pembangunan, Mengetahui kesejahteraan masyarakat, Memperkirakan pola konsumsi penduduk, Mengetahui kecukupan konsumsi gizi, Mengetahui tingkat kemiskinan.
#BPSMentawai
#SurveiSosialEkonomiNasional
#SurveiEkonomiRumahTanggaTriwulanan
#SusenasMaret2025
#Seruti
#BPSKabupatenKepulauanMentawai
BPS-Statistics Indonesia
Badan Pusat Statistik
Kabupaten Kepulauan Mentawai
(BPS-Statistics Kepulauan Mentawai Regency)
Jalan Raya Tuapejat KM.10 Sipora Utara
Telp. (62-759) 320 333
Mailbox: bps1301@bps.go.id